Monday, 24 September 2012
krui ada bandara
Hasim's Space
Sekapur Sirih
Foreword
Home
Ada Pesawat Mendarat di Krui
By Hasim on Thursday, September 29, 2011
Rasa haru mencekam warga Krui dan sekitarnya ketika pesawat terbang Cessna Caravan milik perusahaan penerbangan Susi Air berhasil mendarat dengan mulus di bandara Seray, Rabu, 28 September 2011, sekitar pukul 11.30. Uji coba penerbangan tersebut memang sudah lama dinanti-nanti oleh warga Krui dan sekitarnya, karena sepanjang sejarah kota ini, yang konon sudah ada sejak sebelum jaman Majapahit, belum pernah ada pesawat yang mendarat di kota ini. Sebagian besar warga kota ini tentu belum pernah melihat pesawat secara langsung dengan mata kepala mereka sendiri.
Meski kemudian yang muncul adalah pesawat yang mungkin tidak sesuai dengan yang mereka bayangkan, namun tak ayal rasa bangga itu muncul jua. Sebagian warga tampak kecewa dengan apa yang mereka saksikan. Mereka mengira akan melihat pesawat berbadan besar seperti MA 60 atau Boeing 737, atau paling tidak sejenis Fokker, tapi yang muncul adalah sebuah pesawat ringan dengan kapasitas penumpang 12 orang. “Pesawat kok seperti perahu,” kata salah seorang penonton menyampaikan kekecewaannya demi melihat apa yang apa yang mereka tunggu-tunggu itu tiba.
Pesawat milik Susi Air tersebut membawa 12 orang penumpang. Tiga orang di antaranya adalah anggota DPR. Dua orang dari perwakilan Departemen Perhubungan. Satu orang investor, dan sisanya pejabat pemda Lampung Barat dan wisatawan.
Sesaat setelah mendarat, rombongan penumpang pesawat tersebut disambut oleh bupati Lampung Barat Drs. Mukhlis Basri, MM dengan kalungan selendang kain tapis. Acara penyambutan tersebut ikut pula dimeriahkan oleh anak-anak SD yang berbaris di kiri-kanan jalan masuk gedung administrasi bandara ini.
Setelah acara penyambutan usai, rombongan dipersilakan mengambil tempat duduk yang telah disediakan panitia, di bawah kanopi, di halaman gedung administrasi bandara, bersama-sama dengan para undangan yang sudah lama menunggu, untuk acara ramah tamah dan mendengarkan pemaparan bupati Lampung Barat. Hadir pula dalam undangan adalah perwakilan dari pemda Kaur, Bengkulu.
Dalam pemaparannya, Mukhlis Basri mengatakan, pembangunan bandara Seray dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama, tahun 2007-2018, dengan panjang landasan 1.400 meter x 23 meter, dirancang untuk tipe pesawat C-130. tahap ke dua, tahun 2018-2027, dengan panjang landasan 2.100 meter x 45 meter, dan dirancang untuk didarati pesawat sejenis Boeing 737/300.
Adapun kondisi bandara saat ini adalah, panjang landasan 974 m x 23 m, apron 90 m x 80 m, taxi way 98 m x 18 m, RESA 90 m x 46 m, jalan menuju bandara sepanjang 1.800 m x 25 m, gedung administrasi, dan rumah dinas sebanyak 3 unit.
Sebelumnya diberitakan, Susi Air telah menyatakan bersedia melayani penerbangan dari dan ke bandara ini, dengan rute utama Krui-Jakarta, Krui-Bandarlampung, Krui-Bengkulu, dan Krui-Palembang, dengan ongkos Rp. 1.100.000 untuk rute Krui-Jakarta, Rp. 485.000 untuk Krui-Bandarlampung, Rp. 875.000 untuk Krui-Bengkulu, dan Rp.975.000 untuk Krui-Palembang.
Namun sementara ini, Susi Air baru bersedia melayani penerbangan carter. Sedangkan untuk penerbangan reguler, mereka membutuhkan persiapan lebih lanjut, yang akan memakan waktu sekitar dua atau tiga bulan ke depan.
Email This BlogThis! Share to Twitter Share to Facebook
Krui dan Sekitarnya,
comment 0 comments:
Post a Comment
« Newer Post Older Post » Home
Contact
muhamad_hasim@hotmail.co.id
Other than Surfing
Other than Surfing
There is a lot you can do other than surfing when you are in Krui. Below are some places you can go and attractions you can watch when you don't surf. Some of the places are located in coastal Krui, while some others are up on the hill in around Liwa, the next town.
Krui Left
Share It
Gallery
Gallery
Click the picture to check more pictures about Krui Surfs
Blog Archive
Krui Airport
Follow by Email
Bukit Barisan National Park
Bukit Barisan National Park
Click the picture to take a tour to Southern Bukit Barisan National Park
Popular Posts
Hati-Hati Penipuan Undian Kopi ABC Mocca
Pada tanggal 1 Maret 2011, adik saya mendapat kupon undian yang berbunyi “Selamat!!! Anda Mendapatkan 1 unit Mobil Gand Livina”, beserta sep...
Simple Sentence, Compund Sentence, Complex Sentence, dan Compund-Complex Sentence
SECARA GRAMATIKAL, kalimat bisa diklasifikasikan sebagai simple sentence (kalimat sederhana), compound sentence (kalimat majemuk), comple...
6 Penyebab Sakit pinggang yang Tidak Pernah Anda Duga
Jika Anda pernah mengalami serangan sakit pinggang, Anda tidak sendiri: Menurut National institute of Health , 8 dari 10 orang akan mengal...
Foto-Foto Burung Langka yang Hampir Punah
By Rubie Edmondson Anda pikir sulit menemukan seekor burung langka yang terancam punah di alam liar? Cobalah melihat seekor dalam gambar ...
Makanan-Makanan yang Mengandung Omega-3
Mengkonsumsi asam lemak omega-3 bermanfaat bagi tubuh. Lemak tak jenuh ganda ( polyunsaturated fats ) ini, yang memainkan peran penting...
5 Gerakan Yoga untuk Mengecilkan Perut
Kristen Dollard, pengarang buku The Yoga Body Diet dan direktur digital di SELF, membagi lima gerakan yoga yang paling efektif untuk me...
Ungkapan-ungkapan dalam Bahasa Inggris yang Sering Kali Membingungkan
Salah satu tantangan dalam memahami teks berbahasa Inggris adalah kosa kata-nya. Sebagaimana yang kita ketahui kosa kata bahasa Inggris sa...
Relative Clause
Relative Clause adalah bagian dari kalimat (anak kalimat) yang memberi keterangan pada orang atau benda yang mendahuluinya. Istilah Relativ...
Conditional Sentences (Kalimat Berkondisi)
Kalimat berkondisi atau kalimat yang mengandung “if” mempunyai dua bagian: Anak kalimat yang mengandung “if” dan induk kalimat. Contoh: If i...
Foto-Foto Seksi Justin Bieber dan Kekasihnya Selena Gomez di Pantai Maui, Hawaii
Dia baru berusia 17 tahun, tetapi sebagai seorang bintang pop dunia kenamaan Justin Bieber telah melihat isi dunia ini lebih banyak daripada...
Feedjit
Feedjit Live Blog Stats
Donation
Donate to support my blog:
Account number: 5659-01-001981-53-4
Name: Muhammad Hasim
Bank: BRI Unit Krui Kotabumi, Indonesia
Followers
Labels
art (7) Bahasa Kita (32) Body Care (20) Buku (19) Cerpen (7) Cerpen Lampung (10) ekonomi (6) fenomena (35) Film (25) fitness (6) games (2) Hijau (42) Humaniora (106) internasional (5) Kesehatan (166) Krui and Around (25) Krui dan Sekitarnya (43) Kuliner (7) lifestyle (15) luar negeri (31) Media (53) Meet People (13) More about Krui (49) Mr. Grammar (20) Musik (20) Olahraga (6) Pendidikan (39) Peristiwa (39) Politik (2) psikologi (13) sains (39) Sastra (3) Sejarah (24) selebriti (14) SMKN 1 Pesisir Tengah (6) Surfs in Krui (107) teknologi (56) tips (6) Unik (55) What's hot (7) Where to stay and eat (10)
Powered By Blogger
Krui Surfs
Krui Surfs
Krui Surfs is a never ending story. Ranging in size from smaller ones up to biggest ones that can kill you, they are the edges of wilderness. From beach breaks to reef breaks, they are all in incredidble beachfronts.
Krui Damar Agroforests
Krui Damar Agroforests
Krui Damar Garden is a kind of Agroforest that mainly consists of Damar rezin trees and other perennial plants like Durian an Duku
Krui & the Surfs
Pantai Labuhan Jukung
Pantai Labuhan Jukung
Pantai Labuhan Jukung in Krui, south Sumatera, Indonesia is very interesting to see, besides, the surfs ....
© Hasim's Space | Design by Blog template in collaboration with Concert Tickets, and Menopause symptoms
Powered by Blogger
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment